Lapas Lembata Rutin Laksanakan Pembinaan Kerohanian

Jumat, 07 Juni 2024 21:46 Raslan Simon Dima Dibaca 46x
Lapas Lembata Rutin Laksanakan Pembinaan Kerohanian
Lapas Lembata Rutin Laksanakan Pembinaan Kerohanian
SHARE THIS:

Lapas Kelas III Lembata dengan berbagai bentuk program pembinaan yang ada, terus berinovasi dan berusaha memberikan pelayanan bagi Warga Binaan, salah satunya yaitu pembinaan kerohanian bagi Warga Binaan yang beragama Katholik pada hari ini Jumat, (07/06) yang tujuannya untuk memberikan perubahan dalam berpikir lebih positif dan lebih mendekatkan diri dengan Tuhan.

Ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan di Lapas Lembata bagi seluruh Warga Binaan baik itu yang beragama Islam maupun Kristiani. 

Kalapas Lembata , Hariyadi Maikameng menyampaikan bahwa pembinaan kerohanian merupakan salah satu bentuk Pelayanan yang diberikan kepada Warga Binaan dalam hal keagamaan, yang diharapkan dapat membentuk mereka menjadi pribadi yang lebih baik

“Kami berusaha untuk memenuhi kebutuhan rohani mereka, sebab dengan terpenuhinya sipiritualitas Warga Binaan dapat memiliki pengendalian diri yang baik dan terkontrol,” ungkap Kalapas.

Kalapas erharap dengan adanya pembinaan Rohani yang rutin dilaksanakan ini Warga Binaan dapat merefleksikan diri serta dapat melaksanakan nilai-nilai agama yang dianutnya dalam kehidupan sehari-hari, sehingga dapat hidup harmonis dengan lingkungannya dan saat kembali ke masyarakat bisa menjadi pribadi yang lebih baik.