Upacara Pengambilan Sumpah PNS Lapas Lembata

Senin, 04 Februari 2019 08:58 Mandiri SP. Maoe Law Dibaca 3090x
Upacara Pengambilan Sumpah PNS Lapas Lembata
SHARE THIS:

Lewoleba -   Upacar Pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil Lapas Kelas III Lembata dipimpin langsung oleh Bapak Kepala Lapas Lembata Andi Mulyadi, Dip. IP, S.IP, Upacara berlangsung di aula utama Lapas Lembata (01/02).


Pegawai yang dilantik berjumlah 28 orang dengan rincian 25 orang Laki-laki dan 3 orang Perempuan, yang beragama Kristen Protestan berjumlah 16 orang, beragama Katolik 8 Orang dan Islam 4 orang. Dihadiri oleh seluruh pegawai Lapas Lembata, 2 orang Saksi dan 3 orang Rohaniwan masing-masing beragama Kristen Protestan, Kristen Katolik dan Islam.


Upacara Pengambilan Sumpah PNS Kemenkumham Lapas Lembata diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Pemasyarakatan serta dilanjutkan dengan yel-yel Pemasyarakatan, kemudian pembacaan Surat Keputrusan (SK) Sekretaris Jenderal KEMENKUMHAM RI, dan Selanjutnya dilakukan pengambilan Sumpah Oleh Kalapas  Lembata dan dilanjutkan dengan pengukuhan Sumpah oleh Rohaniwan masing-masing beragama Islam, Kristen Katolik dan Kristen Protestan.


Selesai pengambilan Sumpah dan Pengukuhan, dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Sumpah Pegawai Negeri Sipil oleh 3 orang Perwakilan PNS, Saksi-saksi, dan diakhiri oleh Kalapas sekaligus Pembacaan naska pelantikan.


Dalam sesi amanat Kepala Lapas, Andi Mulyadi menyampaikan pesan-pesan, ‘’tunas-tunas pengayoman ini merupakan agen perubahan sesuai dengan harapan Bapak Menteri Hukum dan HAM RI, Tunas Pengayoman yang baru dilantik ini diharapakan tetap menjaga Integritas, menjaga nama baik Kementrian Hukum dan HAM serta yang terpenting adalah mampu melaksanakan tugas dan tanggung jawab sesuai dengan Ikrar yang telah diucapkan bersama pada saat pengambilan Sumpah hari ini’’.


Selesai Upacara Pengambilan Sumpah, dilanjutkan dengan salaman dan pemberian ucapan selamat oleh Kepala Lapas yang diikuti oleh para pejabat, saksi-saksi, rohaniwan dan para undangan.