Bentuk Dukungan Dalam Penyelenggaraan Pilkada Tahun 2024, Lapas Lembata Ikut Peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lembata Tahun 2024

Selasa, 23 April 2024 09:26 Mandiri SP. Maoe Law Dibaca 76x
Bentuk Dukungan Dalam Penyelenggaraan Pilkada Tahun 2024, Lapas Lembata Ikut Peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lembata Tahun 2024
Humas Lapas Lembata
SHARE THIS:

Lewoleba - Sebagaimana diatur dalam Peraturan KPU (PKPU) Nomor 2 Tahun 2024 tentang tahapan dan jadwal pemilihan Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati serta Walikota dan Wakil Walikota, pada hari senin (22/04/2024) malam, bertempat di Olympic Resto and Ballroom Lewoleba telah dilaksanakan kegiatan Peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lembata Tahun 2024.


Turut hadir dalam Kegiatan yang diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lembata Asisten I Bupati mewakili Penjabat Bupati Kabupaten Lembata yang sekaligus mebawakan sambutan. Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Lembata hadir dalam kegiatan Peluncuran Tahapan dan Jadwal Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lembata Tahun 2024 yang diwakili oleh Kasubsi Admisi dan Orientasi, Yuldeson D. Simson bersma Staf.


Keiatan yang dibuka langsung oleh Ketua KPU Lembata, Hermanus Haron Tadon ini juga dilaksanakan dengan ?Seremoni pemukulan gong oleh Ketua KPU Kab. Lembata didampingi seluruh anggota KPU Kab. Lembata sebagai simbol peluncuran Tahapan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Lembata Tahun 2024 serta penyerahan secara simbolis Jadwal dan Tahapan Pemilihan.


Dalam kegiatan yang berlansgung, Herman Tadon mengatakan bahwa untuk anggaran Pilkada, KPU Lembata mendapat dana dari Anggaran Pendapatan Belanja Daera (APBD) Kabupaten Lembata sebesar Rp 18 miliar lebih.


Lanjutnya bahwa Anggaran akan digunakan untuk seluruh tahapan penyelenggaraan Pilkada sampai pelantikan bupati dan wakil bupati terpilih, sampai dengan saat ini anggaran yang sudah cair sebanyak 40 persen dari Rp. 18 Miliar itu.